Erdogan Gandeng Erat Tangan Istri Sambil Payungi Prabowo

Hujan turun saat Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan delegasi tiba di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (11/2/2025) sore.
Hujan rintik-rintik mulai turun sejak pukul 18.00 WIB, saat pasukan jajar kehormatan, pasukan keamanan lapangan udara, dan pejabat terkait mensterilisasi lokasi penyambutan Erdogan.
Pesawat yang membawa Erdogan dan rombongan mendarat pukul 18.30 WIB. Karpet merah pun digelar di dekat tangga keluar.
Pasukan kehormatansudah berbaris rapi beserta para pejabat di sekitarnya.
Hujan semakin deras saat Erdogan dan istri turun dari pesawat. Sementara Presiden Prabowo Subianto, didampingi Mayor Teddy, Menteri Luar Negeri Sugiono, dan Menteri Pertahanan Syafruddin Prawiranegara tampak bersiap untuk menyambut Erdogan dan Istri.
Erdogan dan Prabowo bersalaman dan berpelukan sebentar.
Selanjutnya mereka berjalan di sepanjang karpet menuju mobil yang akan mengantarkan Presiden Turki ke hotel tempat beristirahat.
Momen manis terlihat saat Erdogan yang mengenakan setelan jas hitam terus menggandeng erat tangan sang istri. Keduanya memegang payung berbeda di bawah guyuran hujan.
Saat yang sama, Erdogan berinisiatif memayungi Prabowo yang telihat setelan jas hitamnya tampak basah kehujanan karena tidak membawa payung.
Erdogan dan Prabowo naik dalam mobil yang sama di kursi penumpang. Sementara Ibu negara duduk di samping kursi pengemudi.
Mobil Mercy berwarna hitam itu melaju membawa dua kepala negara menuju Jakarta. []
© Copyright 2025, All Rights Reserved