Anggota Komisi VII DPR Muhammad Nasir mengaku sangat prihatin terhadap kelumpuhan Riau karena belum ada penanganan yang lebih serius. Saat ini ekonomi tidak bisa bisa berjalan dengan baik dan kondisi masyarakat di Riau dalam kondisi bahaya.
"Saya minta melalui pimpinan dan seluruh fraksi di Komisi VII ingin membentuk pansus asap. Kita ingin penuntasan asap ini benar-benar segera tuntas dan saya lihat Kementerian Lingkungan Hidup tidak melakukan tindakan apapun di Riau," kata Anggota DPR Fraksi Demokrat yang juga Dapil Riau ini, di Senayan, Selasa (27/10).
Nasir mengatakan, Jokowi datang ke Riau hanya melihat-melihat saja, setelah itu pulang. "Kamit tidak tahu tindakan apa yang dilakukan di Riau, dan ini juga terjadi di Provinsi lain. Kalau Menteri tidak bisa menuntaskan saya minta menteri mundur dari jabatannya," tukas Nasir.
Nasir mengungkapkan, kondisi udara, penghubung transportasi laut dan udara juga lumpuh, dan sudah ada beberapa korban. Kondisi masyarakat Riau saat ini juga sangat prihatin.
Menurut Nasir, tujuan membentuk Pansus supaya kami tahu dari perusahaan-perusahaan mana, masalah dari mana supaya bisa melakukan tindakan atau cabut izinnya dari hasil keputusan Pansus.
“Kami minta Menteri harus bertanggung jawab kondisi asap ini, kalau memang Menterinya tidak bisa menyelesaikan masalah bencana asap ini, ya pemerintahan Jokowi harus mencari Menteri baru yang bisa menuntaskan masalah asap di Riau," kata Nasir.
© Copyright 2024, All Rights Reserved